Pernyataan yang terkesan merendah, namun sebenarnya dimaksudkan untuk menarik perhatian pada pencapaian atau kemampuan seseorang.
“Humblebrag” adalah gabungan dari kata “humble” (rendah hati) dan “brag” (membanggakan diri), yang merujuk pada tindakan seseorang yang mencoba menyampaikan sesuatu dengan kesan rendah hati sambil (sebenarnya) membanggakan diri, prestasi, atau kepemilikan mereka.
Humblebrag biasanya dilakukan melalui cara berbicara atau menulis yang seolah-olah mengeluh atau merendahkan diri, tetapi pada dasarnya bertujuan untuk menarik perhatian dan pujian dari orang lain.
Humblebrag sering ditemukan di media sosial, di mana seseorang biasanya berbagi tentang pengalaman atau pencapaian mereka dengan cara yang disamarkan sehingga tidak nampak secara langsung.
Contoh kalimat:
- “I hate how I always get upgraded to first class on flights because I travel so much. #exhausted”
- “Just spilled coffee all over my new designer dress, why does this always happen to me?“
- “I’m overwhelmed by all the job offers coming in; deciding where to work is so stressful!“
Beberapa contoh pernyataan yang sifatnya humblebrag, antara lain:
- “Saya sebenarnya tidak bisa berbicara di depan banyak orang, saya tidak tahu kenapa mereka memberikan penghargaan ini.”
- “Saya benci dengan orang-orang yang selalu mengajak saya jalan, itu menjengkelkan sekali.”
- “Saya ini orangnya ceroboh sekali, saya selalu menumpahkan minuman di baju mahal saya.”
- “Saya berharap saya tidak terlalu sering bepergian, saya sudah bosan terbang di kelas satu.”