POV

Singkatan dari point of view.

Istilah POV mengacu pada perspektif atau sudut pandang dari mana sebuah cerita diceritakan.

Misalnya, sebuah cerita dapat diceritakan dari sudut pandang orang pertama (artinya orang yang berbicara adalah tokoh dalam cerita dan menggunakan kata “aku” atau “saya”) atau bisa juga dari sudut pandang orang ketiga (artinya orang yang bicara bukanlah karakter dalam cerita tersebut, dan menggunakan “dia” atau “mereka” untuk menyebut karakter atau orang lain).