Ungkapan di internet yang menyatakan bahwa untuk setiap subjek yang dapat dibayangkan, ada konten pornografi dari subjek tersebut di internet.
Rule 34 adalah sebuah konsep atau aturan tidak resmi dalam budaya internet yang menyatakan bahwa jika sesuatu itu ada (di internet), tidak peduli seberapa spesifik atau unik, maka kemungkinan besar akan ada versi erotis dari hal tersebut di internet. Tidak ada pengecualian.
Ini berarti bahwa di internet, untuk hampir semua subjek, karakter, atau konsep yang ada, seseorang telah membuat konten pornografi yang berkaitan dengannya. Rule 34 sering kali disebut dalam diskusi online, terutama saat seseorang kaget telah menemukan konten dewasa dari sesuatu yang mungkin tidak pernah terpikir kalau akan memiliki versi dewasa.
Contoh kalimat:
- “You wouldn’t believe it, but there’s actually a fan-made crossover of those two shows, proving Rule 34 true once again.“
- “I was searching for artwork of my favorite video game character and stumbled upon content that was definitely Rule 34 material.“
- “After searching for fan art of my favorite cartoon character, I accidentally proved Rule 34 correct.“
- “I mentioned how innocent my childhood game was, and someone replied with ‘Rule 34’ and a wink.“
- “The internet never fails to amaze me; Rule 34 is real no matter how obscure the topic.”